Jakarta, 19 Juni 2024 - PT Pertamina (Persero) menggelar acara tahunan bertajuk Pertamina Investor Day 2024 dengan tema "Optimizing Sustainable Growth". Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat jaringan antara Pertamina Holding, Subholding, dan anak perusahaan dengan para investor dan partner potensial.

IHC sebagai Holding RS BUMN turut berpartisipasi dalam acara bergengsi ini. IHC memanfaatkan kesempatan ini untuk membangun jaringan dan berkolaborasi dalam upaya meningkatkan keberlanjutan di sektor pelayanan kesehatan.

Plt. Direktur Utama IHC, dr. Lia Gardenia Partakusuma, hadir dan memberikan paparan penting tentang keberlanjutan dalam industri pelayanan kesehatan yang berada di bawah naungan IHC.

Menurutnya, sektor kesehatan adalah kontributor utama dalam perubahan iklim dengan menyumbang sekitar 4,6% emisi karbon dioksida global. Oleh karena itu, penting bagi industri kesehatan untuk mengadopsi praktik-praktik berkelanjutan.

Dalam paparannya, dr. Lia memperkenalkan empat konsep utama Sustainability Healthcare yang diusung IHC: Green Leadership & Culture, Green Building & Environment Management, Green Operational & Technology, dan Green Finance. Konsep-konsep ini dirancang untuk memastikan bahwa setiap aspek operasional rumah sakit yang dikelola oleh IHC dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan.

"Transformasi hijau di sektor kesehatan bukan hanya sebuah kebutuhan, tetapi juga tanggung jawab kita bersama," ujar dr. Lia. Dengan semangat tersebut, IHC berharap dapat memimpin perubahan menuju industri kesehatan yang lebih berkelanjutan dan ramah lingkungan, sejalan dengan tema besar Pertamina Investor Day 2024.

Acara ini tidak hanya menjadi ajang pameran inovasi dan strategi bisnis, tetapi juga platform untuk memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan di berbagai sektor industri, termasuk kesehatan. Pertamina Investor Day 2024 pun diharapkan menjadi titik awal kolaborasi yang membawa manfaat besar bagi semua pihak yang terlibat.